Pemblokir Iklan Terdeteksi

Matikan adBlock anda untuk dapat mengakses situs ini.

translate to english

Kenali Perbedaan Netflix, Prime Video, Genflix, iflix, dan HOOQ

Konten [Tampil]

Layanan streaming berbayar kini mulai merajalela hingga menggeser media konvensional untuk menyaksikan berbagai tayangan. Netflix adalah salah satunya. Penyedia layanan media streaming digital yang berbasis di California ini belakangan menjadi favorit untuk menonton berbagai media audiovisual mulai dari film hingga dokumenter.

Selain Netflix, ada juga beberapa penyedia layanan streaming digital dengan masing-masing keunggulan. Ada Prime Video dari Amazon, Genflix, iflix yang kerap menjadi bundle layanan seluler Indonesia, hingga HOOQ. Apa perbedaan dari tiap layanan streaming digital berbayar ini? Anda bisa menyimak detailnya berikut:

Netflix

netflix

Netflix adalah salah satu penyedia layanan streaming digital. Bisa dibilang, Netflix merupakan “raja” streaming digital untuk saat ini. Kekuatan Netflix terletak pada konten-konten original  mereka yang terus diproduksi dan memiliki kualitas bagus. Sebut saja film Bird Box (2018) atau series Black Mirror. Di samping itu, Netflix juga tergolong diverse karena menyajikan konten bukan hanya dari Barat saja, tapi juga film-film Asia (termasuk Indonesia).

Meski begitu, untuk pengguna di Indonesia, Netflix bisa dibilang “kurang ramah”. Alasannya tak lain adalah karena Netflix tidak dapat diakses dengan menggunakan jaringan Telkom (Telkomsel, Indihome). Selain itu, pembayarannya juga terbatas dengan kartu kredit serta bundling dari jaringan seluler tertentu.


Prime Video

prime video

Amazon yang merupakan e-commerce terbesar di Amerika Serikat rupanya juga tidak ingin melewatkan kesempatan untuk meramaikan pasar layanan streaming digital. Lewat Prime Video, Amazon mencoba mengalahkan dominasi Netflix.

Keunggulan Prime Video yang utama adalah biaya berlangganan yang sudah termasuk paket Twitch Prime (layanan streaming game). Untuk jenis konten, Prime Video bisa dibilang masih kalah dengan Netflix. Prime Video masih belum memasukkan Indonesia dalam “radar film” mereka, jadi jangan harap menemukan film-film tanah air di sini.

Selan itu, Prime Video juga tidak bisa diakses oleh pengguna jaringan Telkom group. Pembayarannya pun hanya terbatas pada metode kartu kredit saja.


Genflix

genflix

Genflix hadir dengan pilihan tayangan yang cukup terbatas. Layanan streaming ini tidak menghadirkan konten film atau serial eksklusif produksi sendiri. Konten yang disajikan adalah film dan serial Barat, film Indonesia, film India, hingga Anime. Walau begitu, Genflix menyajikan konten berbahasa Jawa yang tidak akan bisa Anda temukan pada layanan streaming lainnya.

iflix

iflix

Jika Prime Video adalah saingan Netflix untuk layanan streaming internasional, iflix adalah versi lokalnya. Bisa dibilang, iflix adalah versi Asia Tenggara untuk Netflix.

Keunggulan utama dari iflix adalah biaya langganan yang gratis untuk pelangganan sejumlah layanan internet atau seluler. Untuk tayangan yang disajikan mencakup film atau serial produksi sendiri, serial TV dan film Barat, film Indonesia, film India, drama Korea, hingga pertandingan sepakbola dan tayangan e-sports.

Untuk pembayaran biaya berlangganan, iflix melayani kartu kredit dan debit, electronic voucher, hingga potong pulsa sehingga memudahkan pengguna mobile.


HOOQ

hooq

HOOQ adalah sebuah layanan streaming digital yang merupakan joint-venture Sony Pictures, Warner Bros, dan Singtel. Bagi Anda yang menyukai film-film lokal, layanan streaming yang satu ini boleh dicoba. Pasalnya HOOQ menawarkan banyak film lokal, baik itu baru maupun lawas.

Walau begitu, HOOQ juga menawarkan film dan serial eksklusif produksi sendiri, serial dan film Barat, drama Korea, hingga film India. Di samping itu, HOOQ juga menyediakan layanan penyewaan film terbaru. Pembayaran biaya berlangganan HOOQ bisa melalui kartu kredit dan debit, electronic voucher, potong pulsa, hingga menggunakan saldo OVO.

Saat ini layanan streaming digital sedang digemari karena memberikan kemudahan dalam menyaksikan berbagai jenis tayangan. Lima provider di atas merupakan beberapa penyedia layanan streaming yang populer di dunia. Mana kira-kira yang menjadi pilihan favoritmu?


Lebih baru Lebih lama

Comments

Featured Widget

close