Pemblokir Iklan Terdeteksi

Matikan adBlock anda untuk dapat mengakses situs ini.

translate to english

Panduan Melakukan Reset Firewall VPS dari SSH

Konten [Tampil]
Panduan Melakukan Reset Firewall VPS dari SSH
Panduan Melakukan Reset Firewall VPS dari SSH
Panduan Melakukan Reset Firewall VPS dari SSH

Error pada firewall VPS dapat menyebabkan kesulitan saat mengakses website ataupun ketika mencoba melakukan koneksi ke IP public. Untuk mengatasinya, Anda perlu melakukan reset firewall pada VPS Ubuntu Anda.

Bagaimana caranya?

Nah, Anda sudah menemukan artikel yang tepat! Di sini, kami akan memberikan panduan melakukan reset firewall VPS dari SSH dengan lengkap. 

Yuk, langsung saja simak penjelasannya!

Cara Reset Firewall VPS di Ubuntu

Di Ubuntu, Uncomplicated Firewall (UFW) adalah tool untuk mengelola firewall di VPS dengan mudah. Tool inilah yang akan digunakan di panduan ini.

Namun, sebelum melakukan reset firewall VPS, pastikan Anda memiliki akses ke SSH server Anda. Bagi pengguna Niagahoster, Anda dapat melihat detail login SSH di panel VPS pada Member Area. Kemudian, ikuti enam langkah berikut ini :

  1. Menonaktifkan UFW
  2. Melakukan Reset UFW
  3. Pengaturan Default UFW
  4. Mendefinisikan Port untuk Koneksi Masuk
  5. Mengaktifkan UFW
  6. Mengecek Status UFW

Nah, sekarang langsung saja simak panduan melakukan reset firewall VPS dari SSH di bawah ini!

Baca Juga : 7 Langkah Konfigurasi Awal VPS Ubuntu 

Langkah 1: Menonaktifkan UFW

Langkah pertama untuk melakukan reset firewall VPS dari SSH adalah menonaktifkan UFW pada VPS dengan menjalankan perintah berikut ini:

sudo ufw --force disable

Hasilnya akan seperti ini:

Menonaktifkan UFW

Menonaktifkan UFW akan mengizinkan semua koneksi masuk ke jaringan. Jika setelah menjalankan perintah di atas Anda bisa melakukan koneksi ke website, artinya firewall memang memblokir koneksi Anda.

Namun, jika masih belum bisa, berarti ada issue lain yang mengakibatkan website tidak bisa diakses.

Langkah 2: Melakukan Reset UFW

Setelah firewall dinonaktifkan, saatnya melakukan reset pada UFW untuk menghapus semua pengaturan yang telah Anda buat, dan mengembalikannya ke pengaturan default. 

Untuk melakukan reset firewall di VPS Ubuntu, Anda dapat menjalankan perintah berikut :

sudo ufw --force reset

Inilah informasi yang akan dimunculkan:

Reset UFW

Langkah 3 : Pengaturan Default UFW

Langkah selanjutnya adalah melakukan pengaturan default (firewall rule) pada UFW dengan menjalankan perintah deny all incoming connection dan allow all outgoing connection.

Menjalankan perintah deny incoming connection akan membatasi izin akses masuk hanya untuk port yang akan didefinisikan pada langkah berikutnya. Caranya, dengan mengetikkan perintah ini:

sudo ufw default deny incoming

Anda akan mendapatkan hasil sebagai berikut:

deny all incoming connection

Sedangkan perintah allow outgoing connection akan mengizinkan semua koneksi yang dibuat dari droplet ke dunia luar. Perintahnya adalah:

sudo ufw default allow outgoing

Dan, inilah informasi yang akan dimunculkan:

allow all outgoing connection

Langkah 4 : Mendefinisikan Port untuk Koneksi Masuk

Pada tutorial ini, kami akan memberi izin akses pada tiga port koneksi utama dengan perintah sebagai berikut :

  • SSH – Port 22 
sudo ufw allow 22/tcp
  • HTTP – Port 80
sudo ufw allow 80/tcp
  • HTTPS -Port 443
sudo ufw allow 443/tcp

Perintah tersebut akan mengupdate rules pada UFW, nantinya outputnya akan seperti ini :

Mendefinisikan port untuk incoming connection

Selain ketiga port di atas, Anda juga bisa menambahkan port lain dengan menggunakan perintah yang sama, hanya portnya saja yang berubah. 

Berikut ini adalah port tambahan yang dapat Anda definisikan (opsional) :

  • MongoDB
sudo ufw allow 27017/tcp
  • MySQL
sudo ufw allow 3306/tcp
  • Postgres
sudo ufw allow 5432/tcp
  • Redis 
sudo ufw allow 6379/tcp

Langkah 5 : Mengaktifkan UFW

Setelah melakukan reset dan melakukan pengaturan port, sekarang Anda perlu mengaktifkan UFW untuk menerapkan pengaturan yang telah dibuat sebelumnya. Caranya, jalankan perintah di bawah ini :

sudo ufw --force enable

Dan, inilah informasi yang akan diberikan:

Mengaktifkan UFW

Langkah 6 : Mengecek Status UFW

Untuk memastikan status firewall rule yang telah dibuat pada UFW sudah aktif, Anda dapat mengeceknya dengan menjalankan perintah berikut :

sudo ufw status

Output perintah di atas akan menampilkan status active seperti yang ditunjukkan pada gambar di bawah ini :

Mengecek status UFW

Kesimpulan

Demikianlah panduan melakukan reset firewall VPS dari SSH. Bagaimana, website atau IP public Anda sudah bisa diakses dengan baik?

Jika masih terjadi masalah, coba ulangi enam langkah di atas dan pastikan mengikuti tiap langkahnya dengan benar, ya. Bagi pengguna VPS Niagahoster, Anda juga bisa kok menghubungi tim Customer Success kami apabila masih mengalami kendala.

Oiya, kalau Anda pengguna baru layanan VPS Niagahoster dan ingin belajar lebih dalam tentang seluk beluk VPS, kami memiliki ebook panduan lengkap VPS  yang bisa Anda download secara gratis

panduan vps lengkap untuk pemula

The post Panduan Melakukan Reset Firewall VPS dari SSH appeared first on Niagahoster Blog.



source https://www.niagahoster.co.id/blog/reset-firewall-vps/
via Blogger https://ift.tt/3netegK
September 09, 2021 at 11:28AM
via Blogger https://ift.tt/3l5xcG2
September 09, 2021 at 11:28AM
via Blogger https://ift.tt/3zXcqhY
September 09, 2021 at 11:28AM
Lebih baru Lebih lama

Comments

Featured Widget

close